Empat Siswa SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo Tampil di Kejurprov Panahan Jatim 2022

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Empat siswa dan siswi SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Sidoarjo akan tampil di Kejurprov Panahan Jawa Timur 2022 di Lapangan Panahan Jl. Menur, Nologaten, Ponorogo, Rabu (14/12/2022).

Keempat siswa dan siswi tersebut yakni Yelena Naurasyifa A.R kelas XI MIPA A1/XI 1, Regita Zahira P kelas XI IPS A1 XI 9, Ahmad Zaidan kelas XI IPS A1/XI 10 dan Muhammad Althof Abimanyu kelas XI MIPA 4. Mereka bergabung dengan kontingen Kabupaten Sidoarjo yang totalnya berjumlah 84 atlet dan didampingi sembilan ofisial.

“Alhamdullilah kami diberi kepercayaan ikut Kejurprov Panahan Jatim 2022. Kami akan berusaha semaksimalkan mungkin memberikan yang terbaik,” ujar Muhammad Althof Abimanyu menjawab suryakabar.com disela latihan di Stadion Jenggolo Sidoarjo, Minggu (11/12/2022).

BACA JUGA:

Dikatakan Althof, panggilan Muhammad Althof Abimanyu, persiapan ke Kejurprov Panahan Jatim ini dijalani dalam sebulan terakhir.

“Seminggu kami berlatih dua kali, jadi sebelum berangkat ke Ponorogo kami latihan sekitar delapan kali. Latihan lebih banyak ke teknik bidikan,” paparnya.

Pelatih Panahan Sidoarjo, Gatot Ariyanto menyebut atlet-atlet dari Smamda Sidoarjo memiliki potensi meraih hasil bagus di Kejurprov Panahan Jatim 2022. “Kita tengok atletnya saat latihan, mereka memiliki kans di Divisi Paralon,” tutur Gatot.

Kejurprov Panahan Jatim 2022 melombakan kelompok umur dan umum. Kelompok umur ada tiga kategori yakni SD, SMP dan SMA.

Kelompok SD ada enam divisi yang dilombakan yakni recurve U-13, compound U-13, nasional U-13, nasional U-9, paralon U-9 dan paralon U-13.

Kelompok SMP melombakan empat divisi yakni recurve U-15, compound U-15, nasional U-15 dan paralon U-15, sedang kelompok SMA melombakan empat divisi yakni recurve U-18, compound U-18, nasional U-18 dan paralon U-18. Empat siswa Smamda turun di divisi paralon U-18. (es) 

SISWA SMAMDA YANG TURUN DI KEJURPROV PANAHAN JATIM 2022
1. Yelena Naurasyifa A.R. XI MIPA A1 / XI 1
2. Regita Zahira P XI IPS A1 / XI 9
3. Ahmad Zaidan XI IPS A1 / XI 10
4. Muhammad Althof Abimanyu XI MIPA 4

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *