Peserta Yuk Muslimah Sidoarjo 2021 Hari Ini Ikuti Technical Meeting

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Usai membuka pendaftaran Pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2021, 18-26 Oktober 2021. Kini, panitia pelaksana menggelar technical meeting (TM), Jumat (26/11/2021).

Digelarnya TM agar peserta mempersiapkan diri dengan maksimal, sehingga tampil bagus saat sesi audisi, yang rencananya digelar di Gedung Delta Wibawa Pemkab Sidoarjo, Minggu (28/11/2021).

“Kita sampaikan apa saja yang perlu dipersiapkan oleh para peserta untuk sesi audisi, pra-karantina, hingga puncak acara yaitu grand final Pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2021, Jumat (3/12/2021),” kata Ketua Pelaksana Pemilihan Yuk Muslimah Sidoarjo 2021, Mazaya Aiman Shabrina kepada suryakabar.com, Jumat (26/11/2021).

BACA JUGA:

yuk muslimah sda

Dalam kurun waktu yang tersisa menjelang audisi, lanjut Yuk Mazaya, peserta bisa menyiapkan kemampuannya agar terpilih sebagai finalis. Lalu, bagi peserta yang terpilih, akan ditampilkan di sesi acara puncak yaitu, grand final Yuk Muslimah Sidoarjo 2021.

Kemampuan yang perlu disiapkan dari masing-masing peserta agar lolos di sesi audisi di antaranya menampilkan kemampuan berorganisasi, peserta berprestasi, juga berbakat dunia fashion, serta tidak kalah pentingnya adalah, berkemampuan dan dapat berkontribusi untuk Yuk Muslimah Sidoarjo.

“Hanya 15 peserta yang dipilih sebagai finalis. Pengumuman finalis dilakukan secara langsung di acara audisi. Peserta perlu melakukan persiapan diri, memaksimalkan bakat yang dimiliki sesuai yang diharapkan sebagai anggota Yuk Muslimah,” pungkasnya. (sty)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *