DPC Harpi “Melati” Sidoarjo Rayakan HUT ke-24 Gelar Seminar Pengantin Jenggolo dan Tampilkan Karya Rias Pengantin di Nusantara
SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia (Harpi) “Melati” Sidoarjo merayakan hari ulang tahun (HUT) yang ke-24, di area ballroom favehotel Sidoarjo, Kamis (28/10/2021).
Acara HUT DPC Harpi “Melati” Sidoarjo dimeriahkan dengan menggelar serangkaian acara. Di antaranya, Seminar Pengantin Jenggolo yang dilakukan seorang perias dengan merias dua model secara langsung di atas panggung.
Selain itu, acara ini juga dimeriahkan penampilan hasil karya rias pengantin berbagai budaya di Nusantara, oleh para anggota ranting-ranting Harpi “Melati” yang ada di Sidoarjo.
“Selain seminar Pengantin Jenggolo, sekitar 48 karya rias anggota kami secara bergantian ikut ditampilkan. Hal ini, sebagai ajang sosialisasi karya anggota kami, kepada masyarakat,” kata Ketua Panitia, Rimbani, kepada suryakabar.com, Kamis (28/10/2021).
BACA JUGA:
Salah seorang peserta, Rere, owner Salon Cantik, mengapresiasi kegiatan seminar dan pameran ini. Pada masa pandemi hasil karya rias pengantinnya, disosialisasikan melalui akun Sosmed Instagram, @firezajuniarr_makeup.
“Kami menampilkan karya rias pengantin ala Putri Solo Muslim,” ujar Rere anggota dari ranting Harpi “Melati” Candi.
“Kalau dari kami, menampilkan karya rias pengantin adat Bali. Menggambarkan tentang karya rias Bali Modifikasi. Gaun dan sanggulnya, sudah dimodifikasi, akan tetapi tetap menampilkan pakem keasliannya,” kata Mariana Intan, anggota ranting Harpi “Melati” Krian, juga Owner Intana Wedding yang karyanya dapat dilihat di akun Sosmed Instagram, @intana_wedding2 ini.
Sementara itu, Ketua DPC Harpi “Melati” Sidoarjo, Nasucha mengatakan, acara HUT Harpi “Melati” Sidoarjo merupakan agenda rutin tahunan. Berkat dorongan dan antusias peserta, acara ini dapat se-meriah ini.
“Ada delapan ranting di DPC Harpi “Melati” Sidoarjo, dan banyak anggota dari setiap ranting. Kami berterimakasih kepada anggota, serta dari pihak yang mendukung acara ini. Semoga melalui kegiatan ini juga ajang antar perias di DPC Harpi “Melati” Sidoarjo, berbagi pengalaman berkarya, dan meningkat terus karyanya,” pungkasnya. (sty)