Siapkan 24 Atlet Pilihan, Disporapar Sidoarjo Siap Maju di Pekan Olahraga Tradisional 2021
SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Sidoarjo, tengah menyiapkan para atletnya untuk diikutkan ajang Pekan Olahraga Tradisional (Portrad) 2021, Jawa Timur.
Ada lima cabang olahraga (cabor) tradisional yang akan diikuti para atlet Disporapar Sidoarjo ini. Seperti, cabor terompah, egrang, sumpitan, dagongan, dan hadang (gobak sodor).
Dari lima cabor tersebut, Disporapar telah menyiapkan 24 atlet terbaik, dari tim putri maupun putra, untuk mengisi setiap cabor yang akan diikuti.
Kasi Pengembangan Olahraga Rekreasi, Disporapar Sidoarjo, Umi Salmami mengatakan, atlet yang dipilih ini merupakan atlet yang pernah juara dalam ajang Porkab Sidoarjo 2020.
“Sekitar 45 bibit atlet terbaik Sidoarjo itu, selanjutnya diikutkan tahap seleksi sekitar April 2021,” katanya kepada suryakabar.com, Senin (20/9/2021).
BACA JUGA:
“Selanjutnya, diberikan pembinaan dalam pemusatan latihan yang dilakukan secara rutin, tiga hari dalam se-minggu,” sambunganya.
Menurut Umi, dengan upaya latihan secara rutin, para atlet bisa lebih mampu beradaptasi dengan kondisi saat ini, hingga berada di lapangan ajang perlombaan nanti.
Ia mencontohkan, cabor sumpitan yang harus mampu menguasai arah dan kecepatan angin di lapangan. Ada cabor egrang ini misalnya, mampu mengantisipasi medan perlombaan, dan kesalah non-teknis yang tidak diharapkan.
“Kemampuan beradaptasi para atlet ini harus terus dilatih. Selama sekitar tiga bulan ini akan terus fokus, digenjot baik mental maupun stamina para atlet,” ujarnya.
Umi berharap, atlet yang terpilih Disporapar Sidoarjo mampu membawa pulang juara sesuai yang diharapkan. (sty)