Klasemen Akhir Bulu Tangkis Olimpiade Tokyo 2020, Indonesia Peringkat Ketiga

SURYAKABAR.com – Tunggal putra Viktor Axelsen dari Denmark merebut medali emas cabang bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, setelah di final menang 21-15, 21-12 atas wakil China Chen Long di Musashino Forest Plaza, Senin (2/8/2021) malam WIB.

Laga ini menjadi penutup cabang olahraga (cabor) bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 yang mulai ditandingkan, Sabtu (24/7/2021).

Bulu tangkis Olimpiade menyediakan 5 medali emas, 5 perak dan 5 perunggu. China tampil sebagai juara di cabor bulu tangkis dengan meraih dua medali emas dan empat medali perak.

China Taipe menempati posisi kedua dengan raihan satu keping emas dari ganda putra dan satu perak dari tunggal putri.

Sukses Indonesia merebut medali emas ganda putri dari Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan medali perunggu dari tunggal putra Anthony Ginting menempatkan Indonesia di peringkat ketiga.

BACA JUGA:

Raihan medali emas Viktor Axelsen membawa Denmark berada di posisi keempat dengan satu emas. Empat negara India, Jepang, Malaysia dan Korea Selatan sama-sama menempati peringkat kelima, berkat raihan satu medali perunggu. (es)

HASIL FINAL BULUTANGKIS OLIMPIADE TOKYO 2020

TUNGGAL PUTRA
Viktor Axelsen (Denmark) 21-15, 21-12 Chen Long (China)

GANDA PUTRA
Lee Yang/Wang Chi-lin (China Taipe) 21-18, 21-12 Li Junhui/Liu Yuchen (China)

TUNGGAL PUTRI
Chen Yufei (China) 21-18, 19-21, 21-18 Tai Tzu-ying (China Taipe)

GANDA PUTRI
Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) 21-19, 21-15 Chen Qingchen/Jia Yifan (China)

GANDA CAMPURAN
Wang Yilyu/Huang Dongping (China) 21-17, 17-21, 21-19 Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China)

KLASEMEN AKHIR BULU TANGKIS OLIMPIADE TOKYO 2020

NONEGARAEMASPERAKPERUNGGU
1.China240
2.China Taipe110
3.Indonesia 101
4.Denmark 100
5.India001
5.Jepang001
5.Malaysia001
5.Korea Selatan001

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *