Hasil Olimpiade Tokyo 2020, Anthony Ginting Raih Kemenangan Kedua, Tunggu Lawan di 16 Besar
SURYAKABAR.com – Tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting merebut tiket 16 Besar cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020, setelah di laga pamungkas babak penyisihan Grup J memetik kemenangan 21-12, 21-10 atas Sergey Sirant dari Komite Olimpiade Rusia (ROC) di Lapangan 2 Musahisno Forest Sport Plaza, Rabu (28/7/2021) sore.
Kemenangan itu mengantar Ginting sebagai juara Grup J. Ini setelah pada laga pertama unggulan kelima itu memetik kemenangan 21-13, 21-8 atas wakil Hungaria Gergely Krausz, Minggu (25/7/2021).
Pada babak 16 Besar, Ginting masih menunggu lawan yakni juara Grup I. Grup I dihuni unggulan ke-15 Kanta Tsuneyama dari Jepang, Ygor Coelho de Oliveira (Brasil) dan Georges Paul (Mauritius).
Menghadapi Sirant, Ginting langsung tancap gas. Game pertama pebulu tangkis berusia 24 tahun terus unggul dalam perolehan poin. Ginting unggul 3-1, 7-2, 10-3 dan pada interval game pertama unggul 11-4.
BACA JUGA:
Usai interval game pertama Ginting yang banyak mengarahkan bola ke sisi kanan mulai diantisipasi Sirant. Ini membuat Ginting agak seret dalam perolehan poin.
Sirant beberapa kali juga meraih poin untuk membuat skor 14-7, 15-8, 17-9, 18-10, 19-11, 20-12 dan akhirnya Ginting menutup game pertama dengan kemenangan 21-12.
Pada game kedua, variasi pukulan dan permainan cepat Ginting membuat Sirant pontang panting. Ginting terus memimpin perolehan poin 5-1, 6-2, 7-3 dan di interval game kedua unggul 11-4.
Usai interval game kedua, Ginting tetap lebih sering mengarahkan bola ke sisi kanan dan dikombinasi bola-bola tipis di depan net serta pukulan menyilang.
Upaya itu membuat Sirant kesulitan mengembangkan permainan. Meski pebulu tangkis berusia 27 tahun itu berusaha mengejar ketinggalan, namun akhirnya Sirant harus mengakui keunggulan Ginting. Pada game kedua Ginting menutup dengan skor 21-10. (es)