Sergio Busquets Positif Covid 19, Uji Coba Spanyol Kontra Lithuania Batal

SURYAKABAR.com – Uji coba terakhir timnas Spanyol menghadapi Lithuania, Rabu (9/6/2021) dinihari WIB batal digelar.

Uji coba ini sebetulnya menjadi bagian akhir dari persiapan Tim Matador Spanyol sebelum tampil di Euro 2020.

Mengapa uji coba dibatalkan? Penyebabnya, kapten tim mereka Sergio Busquets terpapar Covid-19. Pemain Barcelona itu diketahui positif Covid-19, setelah skuad Spanyol melakukan tes PCR, Minggu (6/6/2021).

Tes PCR ini merupakan bagian rutin dari tim nasional Spanyol. Dari tes PCR tersebut, hanya Busquets yang hasilnya positif. Pemain lain di skuad tim nasional Spanyol hasilnya negatif.

Setelah dinyatakan positif, pemain yang memiliki caps terbanyak di skuad timnas Spanyol Euro 2020 ini dengan 123 caps menjalani isolasi mandiri. Sejauh ini belum ada kabar, kapan Bosquets kembali bersama tim nasional.

“Pemain sudah meninggalkan camp pemusatan latihan. Dia pergi dengan kendaraan medis untuk menjalani isolasi mandiri. Ini dilakukan sesuai protokol kesehatan dari Kementerian Kesehatan dan UEFA,” demikian bunyi pernyataan RFEF yang dilansir Sky Sports.

Lebih jauh disebutkan pegawai dan mereka yang kontak dekat dengan Busquets juga akan diisolasi. Itu dilakukan guna pencegahan. Sementara latihan timnas akan disesuaikan dengan kebutuhan setiap individu.

Untuk mengganti timnas Spanyol senior, akhirnya ditunjuk timnas Spanyol U-21 untuk menghadapi Lithuania.

Di babak penyisihan putaran final Euro 2020, Spanyol akan bersaing dengan Polandia, Swedia dan Slowakia di Grup E. Juara tiga kali Euro itu akan mengawali pertandingan menghadapi Swedia, 14 Juni 2021. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *