Turnamen Hero Cup Kota Surabaya 2019
Nisrina FC Rebut Peringkat Ketiga

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Nisrina FC meraih gelar hiburan, setelah finis di posisi ketiga turnamen pra-musim Hero Cup Kota Surabaya 2019. Pada laga perebutan posisi ketiga Nisrina FC menang 6-1 atas Pemuda Pancasila (PP) FC di Ubaya Sports Center, Minggu (22/12/2019).

Pivot Rachmanda Rigan membuka kemenangan Nisrina FC ketika pertandingan baru bergulir satu menit. Lima gol Nisrina FC lainnya dicetak Firstka Fathony menit 7, Krisna Maulana Setya menit 19, Muhammad Exsyar Ferli menit 33, kapten tim Alfinu Rachman 34 dan ditutup gol Yusril Ichwan Saputro menit 36. PP FC mencetak gol semata wayang dari tendangan Rofi’i menit 31.

Pada turnamen pra-musim ini, Nisrina FC menurunkan beberapa pemain muda. Head Coach Nisrina FC, Ambar Supriyanto mengatakan beberapa pemain muda sudah bisa nge-klik dengan seniornya.

“Beberapa pemain mudah sudah ada yang nge-klik, tetapi beberapa lainnya masih demam panggung dan butuh jam terbang,” ujar Supri, panggilan Ambar Supriyanto menjawab suryakabar.com usai pertandingan.

Finis di posisi ketiga ini menjadi peningkatan bagi Nisrina FC. Musim lalu, Nisrina FC gagal menembus final four. Keberhasilan merebut posisi ketiga ini, Nisrina FC mendapat uang pembinaan Rp 5 juta.

Kegagalan menembus final four di turnamen pra-musim 2018 itu ditebus tim milik Arief Johan saat tampil di Liga Futsal Surabaya (LFS) 2019. Mereka finis di posisi tiga besar. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *