Hadapi Persekabpas, Timnas U-18 Kembali Rotasi Pemain
SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Timnas U-18 akan menutup rangkaian uji coba selama di Sidoarjo
melawan Persekabpas Kabupaten Pasuruan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Senin (22/7/2019).
Ini merupakan uji coba ketiga bagi tim asuhan Fakhri Husaini selama di Sidoarjo. Dua uji coba sebelumnya
Garuda Nusantara, julukan Timnas U-18 menang 2-1 atas Persibo Bojonegoro dan menundukkan tuan
rumah Deltras Sidoarjo, 1-0.
“Melawan Persekabpas tentu ada perubahan. Saya akan merotasi beberapa pemain, karena tujuan kami ke
Sidoarjo, bagian dari persiapan kami sebelum berangkat ke Vietnam. Artinya, ini penting buat saya untuk
mengetahui sampai sejauh mana seluruh pemain memahami materi latihan yang kami berikan,” kata
Fakhri Husaini, Head Coach Timnas U-18 pada sesi jumpa pers, Minggu (20/7/2019) malam.
Fakhri Husaini datang ke Sidoarjo membawa 26 pemain. Dalam dua laga sebelumnya, Fakhri Husaini
sudah menurunkan 24 pemain. Hanya kiper Ernando Ari Sutaryadi dan pemain belakang Komang Teguh
yang belum diturunkan, karena kedua pemain tersebut dibekap cedera.
“Dalam dua laga ini kami sudah turunkan semua pemain. Sebagian bermain lawan Persibo dan sebagian
melawan Deltras. Hanya Ernando dan Komang yang belum, karena cedera. 24 Pemain sudah kami
turunkan,” urainya.
Tiga uji coba Timnas U-18 di Sidoarjo ini sebagai persiapan akhir sebelum mereka tampil di Piala AFF U-19 2019 di Vietnam, 6-19 Agustus 2019. Sebaliknya, bagi Persibo, Deltras dan Persekabpas uji coba ini untuk persiapan menjelang turun di Liga 3 Jatim 2019. Kick off Liga 3 Jatim rencananya, Jumat (26/7/2019). (es)