Porprov Jatim 2019
Ini Hasil Drawing Babak Kualifikasi Futsal Porprov Jatim 2019, Persaingan Grup A Panas

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Persaingan panas bakal tersaji di Grup A babak kualikasi futsal Porprov Jatim VI/2019 yang akan digelar di Banyuwangi, 12-16 Maret 2019.

Sesuai hasil drawing yang digelar di Gedung KONI Jawa Timur, Rabu (6/3/2019), Grup A dihuni tuan rumah Banyuwangi, semifinalis Porprov Jatim 2015, Kabupaten Blitar dan Kabupaten Bangkalan.

Persiapan Bangkalan sebelum tampil di babak kualifikasi ini cukup matang. Itu dibuktikan dengan keberhasilan Bangkalan merebut juara trofeo di Tuban dan Kota Batu. Sukses itu menempatkan Bangkalan sebagai penantang kuat dalam perebutan tiket menuju Porprov Jatim 2019.

Selain tiga tim tersebut di Grup A bercokol Kabupaten Tulungagung, Kabupaten Pacitan dan Kabupaten Sampang. Tiga tim ini tidak bisa dipandang remeh, mereka bisa membuat kejutan.

Saat uji coba segitiga di Surabaya, 23 Februari 2019, Sampang berhasil mengalahkan salah satu tuan rumah Porprov Jatim 2019, Gresik dengan skor, 3-1, namun mereka kalah dari Surabaya, 2-4.

Bentrok Bangkalan kontra Pacitan, Selasa (12/3/2019) akan menjadi laga pembuka babak kualifikasi futsal Porprov Jatim 2019.

“Babak kualifikasi diikuti 24 tim kami bagi empat grup. Masing-masing grup dihuni enam tim. Tuan rumah babak kualifikasi Banyuwangi (Grup A), Kota Malang (Grup B), Kota Surabaya (Grup C) serta tuan rumah bersama Magetan dan Ponorogo (Grup D),” ujar Marthin Setiabudi, Technical Delegate Futsal Porprov Jatim 2019 menjawab suryakabar.com usai drawing.

Babak kualifikasi menggunakan sistem pertandingan setengah kompetisi. “Babak kualifikasi meloloskan 11 tim yakni juara dan runner up grup ditambah tiga tim peringkat tiga terbaik,” urainya.

11 Tim yang lolos dari babak kualifikasi akan bergabung dengan empat tim tuan rumah Porprov Jatim 2019 Tuban, Bojonegoro, Lamongan dan Gresik serta juara bertahan Sidoarjo. Lima tim tersebut langsung lolos tanpa mengikuti kualifikasi. (es)

HASIL DRAWING BABAK KUALIFIKASI FUTSAL PORPROV JATIM 2019
GRUP A – TUAN RUMAH BANYUWANGI
1. Kabupaten Banyuwangi
2. Kabupaten Bangkalan
3. Kabupaten Blitar
4. Kabupaten Tulungagung
5. Kabupaten Pacitan
6. Kabupaten Sampang

GRUP B – TUAN RUMAH KOTA MALANG
1. Kota Malang
2. Kabupaten Jember
3. Kabupaten Jombang
4. Kabupaten Situbondo
5. Kota Madiun
6. Kabupaten Pasuruan

GRUP C – TUAN RUMAH KOTA SURABAYA
1. Kota Surabaya
2. Kabupaten Sumenep
3. Kabupaten Malang
4. Kabupaten Pamekasan
5. Kabupaten Bondowoso
6. Kota Blitar

GRUP D – TUAN RUMAH MAGETAN DAN PONOROGO
1. Kabupaten Magetan
2. Kabupaten Ponorogo
3. Kabupaten Mojokerto
4. Kota Pasuruan
5. Kota Kediri
6. Kota Batu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *