Piala AFF U-22 2019
Kejutan, Kamboja Kalahkan 10 Pemain Malaysia
PHNOM PENH – Kejutan mewarnai matchday pertama Grup B Piala AFF U-22 2019. Ini menyusul keberhasilan tuan rumah Kamboja mengalahkan Malaysia 1-0 di Olympic Stadium Phnom Penh, Kamboja, Senin (18/2/2019) malam.
Seiring kemenangan ini, Kamboja memimpin klasemen sementara Grup B mengumpulkan tiga poin. Malaysia berada di dasar klasemen sementara.
Indonesia dan Myanmar yang bermain imbang 1-1 di laga pembuka Grup B menempel Kamboja di peringkat kedua mengantongi satu poin.
Bentrok Kamboja kontra Malaysia berlangsung ketat. Rapatnya pertahanan kedua kubu, membuat kedua tim sama-sama gagal mencetak gol di babak pertama.
Petaka bagi Malaysia datang menit 59, setelah Muhammad Danial Haqim Draman diganjar kartu kuning kedua di laga ini atau kartu merah tidak langsung usai melakukan pelanggaran ke pemain Kamboja.
Unggul jumlah pemain mampu dimanfaatkan Kamboja dengan menjebol gawang Malaysia menit 62 lewat tendangan bebas Sath Rosib.
Tertinggal satu gol, Malaysia meningkatkan tekanan. Tensi pertandingan meningkat. Ini membuat pelanggaran kerap terjadi, hingga puncaknya menit 87. Kericuhan terjadi dipicu pelanggaran pemain Kamboja terhadap pemain Malaysia.
Beruntung kericuhan tidak berlangsung lama dan pertandingan kembali dilanjutkan, namun satu pemain Kamboja kena kartu kuning.
Hingga pertandingan berakhir kedudukan tetap 1-0 untuk kemenangan Kamboja.
Malaysia bakal melakoni laga hidup mati di pertandingan kedua melawan Indonesia, Rabu (20/2/2019). Jika Malaysia kalah, mereka dipastikan tersingkir di turnamen ini.
Sementara Kamboja di laga kedua bakal menantang Myanmar, Rabu (20/2/2019). Kemenangan akan membawa Kamboja lolos ke semifinal.
“Saya sangat bangga dengan para pemain. Kemenangan ini untuk mereka dan juga untuk suporter. Kami menantikan pertandingan berikutnya (terakhir penyisihan grup) melawan Indonesia,” kata Pelatih Kepala Kamboja Felix Dalmas. (es)
HASIL MATCHDAY PERTAMA GRUP B, SENIN (18/2/2019)
Myanmar 1-1 Indonesia
Malaysia 0-1 Kamboja