Dreams Come True U-16 2019 Regional Jawa Timur
Bhayangkara Bromo FC Juara DCT Regional Jawa Timur
SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Tim sepak bola Bhayangkara Bromo FC merebut juara International Youth Football Tournament (Indonesia Station) Dreams Come True U-16 2019 Regional Jawa Timur.
Tim binaan Kapolres Probolinggo AKBP Eddwi Kurniyanto ini pada fase ketiga (tiga besar) menyapu dua kemenangan, setelah mengalahkan Maestro FC Surabaya, 4-0 dan menekuk Sinar Harapan Tulangan, 3-1 di Lapangan Bumi Citra Fajar Sidoarjo, Minggu (17/2/2019).
Seiring keberhasilan merebut juara Regional Jawa Timur ini, Bhayangkara Bromo FC berhak mewakili Jawa Timur tampil di seri nasional di Bandung, 29-31 Maret untuk memperebutkan tiket lolos ke Tiongkok.
“Alhamdullilah kami merebut juara. Kami tidak membebani anak-anak dengan target juara. Ini membuat permainan anak-anak justru tanpa beban dan bisa bertanding dengan fun,” kata Adi Putra Setiawan, Pelatih Bhayangkara Bromo FC kepada suryakabar.com, Minggu (17/2/2019).
Format pertandingan tiga besar digelar dengan sistem setengah kompetisi. Tiga tim yang lolos ke tiga besar, Maestro FC, Bhayangkara Bromo FC dan Sinar Harapan Tulangan saling bertemu.
Pertandingan pertama, Bhayangkara Bromo FC menang 4-0 atas Maestro FC. Pada laga kedua, Sinar Harapan menang 5-0 atas Maestro FC.
Nah, pada pertandingan terakhir babak tiga besar, Bhayangkara Bromo FC dituntut wajib menang atas Sinar Harapan. Jika imbang, maka Sinar Harapan yang tampil sebagai juara. Ini karena produktivitas gol Sinar Harapan (5-0) lebih bagus dibanding milik Bhayangkara Bromo FC (4-0).
Dituntut wajib menang jika ingin juara, Bhayangkara Bromo FC langsung menekan begitu kick off ditiup wasit. Dua gol cepat dicetak pemain Bhayangkara Bromo FC, Onla Kahfi menit 2 dan Denis menit 4.
Unggul dua gol cepat, pemain belakang Bhayangkara Bromo FC teledor. Bermaksud memberikan back pass kepada kiper Jabo, aliran bola kurang cepat, sehingga berhasil diserobot Afadiq menit 6 untuk menjebol gawang Bhayangkara Bromo FC. Keunggulan Bhayangkara Bromo FC 2-1 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Memasuki babak kedua, Bhayangkara Bromo FC tetap unggul penguasaan bola. Kendati begitu beberapa kali serangan Sinar Harapan mengancam gawang Bhayangkara Bromo FC. Rapatnya pertahanan Bhayangkara Bromo FC membuat Wahyu dkk gagal menambah gol.
Sebaliknya Bhayangkara Bromo FC menambah satu gol berawal dari set piece tendangan bebas yang dilepas kapten tim M Agung. Bola mengenai mistar dan diserobot Denis untuk menjebol gawang Sinar Harapan menit 34. Skor 3-1 untuk keunggulan Bhayangkara Bromo FC bertahan hingga laga berakhir.
Pertandingan tiga besar ini diwarnai banyaknya pemain yang cedera. Ini karena, dalam sehari pemain bertanding tiga kali. Sebelum tampil di tiga besar, pemain lebih dulu bertanding di babak enam besar yang digelar pagi hari. (es)
HASIL PERTANDINGAN, MINGGU (17/2/2019)
FASE KEDUA (BABAK ENAM BESAR)
ISA Sidoarjo 1-1 Maestro FC
Maestro Menang adu penalti 4-3
Sidoarjo Muda 0-3 Bhayangkara Bromo FC
Krian United 1-2 Sinar Harapan
FASE KETIGA (BABAK TIGA BESAR)
Maestro FC 0-4 Bhayangkara Bromo FC
Sinar Harapan 5-0 Maestro FC
Bhayangkara Bromo FC 3-1 Sinar Harapan