Voli Pantai Indonesia Juara Pool dan Lolos ke 16 Besar Youth Olympic Games 2018 di Argentina

BUENOS AIRES, SURYAKABAR.com – Tim voli pantai Indonesia merebut juara Pool F Youth Olympic Games 2018 di Buenos Aires, Argentina. Kepastian itu menyusul keberhasilan tim asuhan Bambang Eko Suhartawan meraih kemenangan 2-0 (21-14 dan 21-11) atas Venezuela di laga pamungkas babak penyisihan Pool F, Kamis (11/10/2018) waktu setempat.

Seiring kemenangan itu, voli pantai Indonesia yang dihuni dua pemain asal Sidoarjo, Bintang Akbar dan Danang Herlambang tersebut menyapu tiga kemenangan di babak penyisihan Pool F. Sebelumnya, Bintang Akbar/Danang Herlambang mengalahkan Amerika Serikat 2-0 (23-21 dan 21-18), Minggu (7/10/2018) dan mengalahkan Aruba juga 2-0 (21-17 dan 21-16), Selasa (9/10/2018).

“Alhamdullilah kami menutup babak penyisihan dengan meraih kemenangan atas Venezuela. Kami berhasil merebut juara Pool F,” kata Bambang Eko Suhartawan, Coach Voli Pantai Indonesia kepada suryakabar.com, Jumat (12/10/2018).

Merebut juara Pool F sekaligus membawa voli pantai Indonesia menembus 16 besar. Lawan Indonesia di babak 16 Besar yakni pemenang laga playoff.

“Kami belum tahu siapa lawan kami di babak 16 Besar, karena masih menunggu pemenang pertandingan playoff,” imbuhnya.

Pertandingan playoff digelar, Sabtu (13/10/2018) waktu setempat sedang babak 16 Besar digelar, Minggu (14/10/2018) waktu setempat.

Kontingen Indonesia di Youth Olympic Games 2018 berkekuatan 18 atlet (10 putri dan delapan putra). Mereka turun di delapan cabang olahraga voli pantai, angkat berat, renang, atletik, basket 3 on 3, badminton, golf dan menembak. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *