Futsal Golden Juara Alumni ITS Futsal Tournament 2018 di Jakarta

JAKARTA, SURYAKABAR.com – Tim futsal Golden merebut juara Alumni ITS Futsal Tournament 2018 yang digelar di Lapangan Tibi Futsal Pasar Minggu Jakarta, Minggu (30/9/2018).

Gelar juara diraih Golden lewat kerja keras. Mereka merebut juara, setelah di final menang adu penalti, 3-2 atas Teknik Industri. Adu penalti dilakukan, karena hingga waktu pertandingan normal berakhir kedua tim bermain imbang 0-0.

Golden melangkah ke final, setelah di semifinal menang tipis, 3-2 atas Ikabol, sedang Teknik Industri mengalahkan Statistik, 4-1.

“Turnamen ini rutin kami gelar setiap tahun sejak 2014. Setidaknya turnamen ini bisa menjadi ajang silaturahmi bagi teman-teman sesama alumni ITS yang berada di Jakarta dan sekitarnya,” kata Redatukers, Ketua Panitia menjawab suryakabar.com, Senin (1/10/2018).

Tahun ini turnamen diikuti delapan tim. Pada babak penyisihan dibagi dua grup menggunakan sistem setengah kompetisi. Juara dan runner up grup lolos ke semifinal.

“Turnamen ini antar-jurusan, tetapi untuk teman-teman yang personelnya kurang bisa bergabung dengan jurusan lain. Seperti tim Golden ini juga campuran dari berbagai jurusan,” imbuh mantan alumni jurusan Sistem Perkapalan itu. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *