Liga Futsal Nusantara Jatim 2018
Ini 15 Tim yang Sudah Memberi Konfirmasi Ikut Liga Futsal Nusantara Jatim 2018
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Persaingan Liga Futsal Nusantara Jatim 2018 diprediksi bakal ketat. Ini karena, jumlah tim peserta musim ini bertambah banyak dibanding tiga musim sebelumnya.
Tahun ini tim peserta yang sudah mengonfirmasi akan ikut tercatat 15 tim. Jumlah itu diprediksi bakal bertambah, karena pendaftaran secara resmi belum dibuka dan beberapa tim besar seperti Estrella IFC Sidoarjo, Payung Pusaka Kediri, Dankerwood FC Tulung Agung maupun Espirito FC Surabaya belum memberi konfirmasi ke Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jatim selaku operator Liga Futsal Nusantara Jatim 2018.
“Yang sudah memberi konfirmasi akan ikut Liga Futsal Nusantara Jatim 15 tim. Saya kira, jumlah itu masih bisa bertambah,” ujar Marthin Setiabudi, Sekretaris AFP Jatim menjawab suryakabar.com, Rabu (4/7/2018).
Juara musim lalu, Buana Mas FC Surabaya serta juara 2015 dan 2016, Dyvy FT Sidoarjo termasuk tim kuat asal Gresik Bolamania FC merupakan tiga tim dari 15 tim yang sudah memberi konfirmasi bakal ikut.
“Beberapa tim baru juga menyatakan akan ikut. Scudetto Banyuwangi yang musim lalu absen, juga sudah memberi tahu ke kami akan ikut,” paparnya.
Liga Futsal Nusantara Jatim 2018 diagendakan digelar pada minggu ketiga Agustus 2018. Artinya, tim-tim tinggal memiliki waktu persiapan sekitar tujuh minggu lagi. (es)
15 Tim yang Memberi Konfirmasi Ikut Liga Futsal Nusantara Jatim 2018
1. Buana Mas FC Surabaya
2. Dyvy FT Sidoarjo
3. Bolamania FC Gresik
4. Banteng Muda Malang
5. Pelita FC Surabaya
6. GBK FC Surabaya
7. Lafuria FC Surabaya
8. Meta Futsal Surabaya
9. Baskhara FC Surabaya
10. Bangkalan FC
11. Jember United
12. Scudetto FC Banyuwangi
13. Goodbles FC Surabaya
14. FC King Pasuruan
15. Blitar Putra FC