Turnamen Futsal POR Astra 2018
Auto 2000 Basuki Rachmad Lampaui Target, Tampil di Final Tanpa Beban
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tim futsal Auto 2000 Basuki Rachmad sukses melampaui target yang diusung saat tampil di Pekan Olahraga (POR) Astra 2018-AFFCO Surabaya.
“Kami sudah lampaui target. Target kami lolos semifinal, sekarang kami menembus final,” kata Mohan, Ofisial Tim Futsal Auto 2000 Basuki Rachmad kepada suryakabar.com, Jumat (9/3/2018).
Auto 2000 Basuki Rachmad lolos ke final, setelah menang 4-1 atas DSO HR Muhammad di pertandingan semifinal, Jumat (9/3/2018). Mereka akan berebut juara menghadapi Auto 2000 Manyar Gresik di laga final di Gool Futsal Surabaya, Senin (12/3/2018).
“Yang jelas, di final nanti kami nothing to lose, karena target sudah terpenuhi. Kami akan tetap main satu dua sentuhan seperti yang kami mainkan selama ini,” timpal Erdo, Manajer Tim Futsal Auto 2000 Basuki Rachmad.
POR Astra 2018-AFFCO Surabaya diikuti 32 tim menggunakan sistem gugur. Event memperingati hari ulang tahun Astra ke-61 ini merupakan edisi kedua. (es)