Pro Futsal League 2018
Berangkat ke Yogyakarta, Dyvy SFC Planet Bawa 15 Pemain

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Tim futsal Dyvy SFC Planet berangkat dari Sidoarjo ke Yogyakarta, Kamis (18/1/2018) sekitar pukul 21.00 WIB. Tim peserta Pro Futsal League (PFL) 2018 ini membawa 15 pemain.

“Pemain kami jumlahnya 18 orang. Dua orang sudah berada di Yogyakarta. Yang berangkat sekarang 15 pemain, karena Owos (Adi Dwi Prasetyo) baru berangkat besok,” kata Dadang Soedarwanto, Asisten Pelatih Dyvy SFC Planet menjawab suryakabar.com disela-sela persiapan keberangkatan Dyvy ke Yogyakarta, Kamis (18/1/2018) malam.

Ikut dalam rombongan pemain, jajaran pelatih Dyvy SFC Planet, Rena Ardiyanto, Dadang Soedarwanto, Yeyen, Manajer Tim Hadi Siswoyo dan Asisten Manajer Tim Yarip Priyatna.

dyvy berangkat 2
Skuat Dyvy SFC Planet di home base mereka sebelum berangkat ke Yogyakarta, Kamis (18/1/2018) malam. foto: suryakabar.com.

Rombongan Dyvy SFC Planet memilih berangkat ke Yogyakarta lewat darat, karena jaraknya tidak jauh. “Pagi nanti kami sudah sampai Yogyakarta, setelah itu anak-anak bisa istirahat dan sorenya kami menjajal lapangan,” ujar Rena Ardiyanto, Pelatih Dyvy SFC Planet.

Dyvy SFC Planet merupakan tim merger dari Dyvy FT Sidoarjo dan SFC Planet Sleman. Komposisi pemain Dyvy SFC Planet, 16 pemain dari Dyvy FT Sidoarjo dan dua pemain dari SFC Planet. Itu sebabnya, ajang PFL ini menjadi kesempatan bagus bagi pemain-pemain Jawa Timur yang memperkuat Dyvy SFC Planet untuk menunjukkan prestasi dan menggali pengalaman, karena PFL merupakan kompetisi futsal paling elit di Tanah Air.

dyvy sfc berangkat 1
Asisten Pelatih Dyvy SFC Planet, Dadang Soedarwanto (dua kanan) dan sebagian pemainnya sebelum berangkat ke Yogyakarta, Kamis (18/1/2018) malam. foto: suryakabar.com.

Kick off PFL 2018 dilakukan, Sabtu (20/1/2018). Laga Dyvy SFC Planet melawan Deking’s Halus FC Jakarta akan menjadi pertandingan pembuka PFL 2018. Selama di Yogyakarta, Dyvy SFC Planet melakoni dua pertandingan, satu laga sisanya melawan SKN FC Kebumen, Minggu (21/1/2018).

dyvy berangkat 3
Jajaran pelatih Dyvy SFC Planet memberi motivasi sebelum berangkat ke Yogyakarta, Kamis (18/1/2018). foto: suryakabar.com.

Sesuai pembagian grup di PFL 2018, Dyvy SFC Planet bergabung di Grup A bersaing dengan SKN FC Kebumen,
Giga FC Kota Metro, Antam FC Jakarta, APK Samarinda, Vamos Mataram dan dua tim promosi Dumai FC serta Deking’s Halus Jakarta. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *