SEA Games 2017
Ini Komentar Pelatih Luis Milla Usai Timnas Indonesia Tahan Thailand
SELANGOR, SURYAKABAR.com – Sukses Timnas Indonesia menahan juara bertahan Thailand, 1-1 di laga pembuka babak penyisihan Grup B SEA Games 2017 di Stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia, Selasa (15/8/2017) diapresiasi pelatih Timnas Indonesia Luis Milla.
Pelatih asal Spanyol itu memuji mental tanding tim asuhannya yang mampu bermain apik. “Kami tahu sore ini pertandingan sulit, karena lawan bagus. Tapi mentalitas anak-anak sangat bagus. Thailand tim yang kuat, favorit, mereka punya striker dan sayap yang bagus. Hasil ini memotivasi kami untuk modal di laga selanjutnya melawan Filipina,” kata Luis Milla usai laga seperti dikutip laman PSSI.
Timnas Indonesia kecolongan gol lebih dulu menit 14 lewat gol Chaiyawat Buran. Eksekusi penalti Septian David Maulana menit 61 mampu menyamakan kedudukan 1-1. Luis Milla menyebut algojo penalti sejak awal memang sudah ditentukan akan diambil Septian David Maulana.
Sukses Septian David Maulana menjalankan tugas sebagai algojo penalti, membuat Luis Milla makin mantap untuk memilih dia sebagai eksekutor penalti apabila pada laga berikutnya Timnas Indonesia mendapat penalti.
“Kita tahu hari ini kita lawan tim kuat. Setelah cetak gol kita cukup lelah, mereka bisa menguasai bola. Jadi kita harus istirahat dengan memainkan bola. Laga lawan Filipina akan sangat lebih berat, karena kami pasti masih lelah usai laga ini. Namun kita tetap optimistis meraih kemenangan,” beber Milla.
Pada pertandingan kedua, Indonesia akan menghadapi Filipina, Kamis (17/8/2017). Di laga pertama, Filipina menang 2-0 atas Kamboja, Selasa (15/8/2017). Seiring kemenangan itu, Filipina menempati posisi kedua klasemen sementara mengumpulkan tiga poin, Indonesia berada di peringkat ketiga dengan satu poin. Puncak klasemen sementara dihuni Vietnam dengan tiga poin hasil kemenangan 4-0 atas Timor Leste. (*)