Kualifikasi Piala Asia U-23
Hasil Lengkap Hingga Match Day Kedua Grup H dan Klasemen Sementara Kualifikasi Piala Asia U-23

BANGKOK, SURYAKABAR.com – Timnas Indonesia U-22 menjaga peluang lolos ke putaran final Piala Asia U-23, menyusul kemenangan telak 7-0 atas Mongolia pada match day kedua Grup H Kualifikasi Piala Asia U-23 di Supachalasai National Stadium Bangkok, Thailand, Jumat (21/7/2017).

Seiring kemenangan itu posisi Timnas Indonesia U-22 kini berada di peringkat kedua mengumpulkan tiga poin. Sukses ini juga tidak lepas dari kekalahan Malaysia, 0-3 dari Thailand pada laga yang digelar usai pertandingan Indonesia melawan Mongolia.

Puncak klasemen sementara dihuni tuan rumah Thailand mengumpulkan empat poin. Malaysia kini menempati posisi ketiga mengoleksi tiga poin. Sementara Mongolia berada di dasar klasemen dengan satu poin.

Pesta gol kemenangan Indonesia atas Mongolia diawali gol Saddil Ramdani menit 17. Marianus Mariyanto Manewar menggandakan kemenangan Indonesia menit 31. Pemain tengah Gavin Kwan Adsit menutup babak pertama dengan keunggulan Indonesia 3-0 lewat golnya menit 34.

Di babak kedua, Indonesia menambah empat gol melalui Saddil Ramdani menit 56, penyerang Osvaldo Ardiles Haay menit 71, Gavin Kwan Adsit menit 88 dan Septian David Maulana menit 90.

Tim asuhan Luis Milla menyisakan satu laga melawan Thailand, Minggu (23/7/2017). Sementara pada laga lain Malaysia menghadapi Mongolia. (rmd)

Hasil Pertandingan Grup H
19 Juli 2017
Indonesia 0-3 Malaysia
Thailand 1-1 Mongolia

21 Juli 2017
Mongolia 0-7 Indonesia
Malaysia 0-3 Thailand
KLASEMEN SEMENTARA

NoNegaraMainMngSeri KalahGolPoin
1.Thailand21104-14
2.Indonesia21017-33
3.Malaysia21013-33
4.Mongolia20111-81

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *