Liga Futsal Nusantara 2016
Skuat Ronggolawe FC Tuban Tidak Dibubarkan
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Usai ambil bagian di Liga Futsal Nusantara Jatim 2016, skuat Ronggolawe FC Tuban tidak dibubarkan. Tim asuhan Ricky Bayu Setya ini tetap berlatih bersama.
“Tim masih lanjut, latihan rutin tetap jalan setiap Selasa dan Kamis,” kata Ricky Bayu Setya, Pelatih Ronggolawe FC menjawab suryakabar.com, Selasa (25/10/2016).
Menurut Ricky, usai tampil di Liga Futsal Nusantara Jatim 2016, tim asuhannya akan kembali turun ke lapangan di ajang Porkab Tuban. “Sabtu (29/10/2016) besok anak-anak sudah tampil di Porkab. Sekitar 80 persen pemain berada satu tim membela Kecamatan Kota,” paparnya.
Ronggolawe FC memetik pelajaran berharga dari keikutsertaannya di Liga Futsal Nusantara Jatim 2016. Sebagai tim pendatang baru, mereka butuh adaptasi terkait regulasi waktu pertandingan 2 x 20 menit bersih serta penggunaan lapangan lebar standart nasional.
Dari tiga kali main di babak penyisihan mereka selalu kalah. Meski begitu mereka tetap layak bangga, karena mayoritas pemainnya merupakan putra daerah dan hanya satu pemain dari Surabaya.
“Anak-anak belum terbiasa bermain dengan waktu 2 x 20 menit bersih. Contohnya, ketika bola out, anak-anak masih sering terburu-buru untuk melakukan kick in. Mestinya bisa bersabar untuk mengatur stamina,” ucap Ricky beberapa waktu lalu. (rmd)