Jonatan Christie Susul Anthony Ginting ke Semifinal India Open 2023

SURYAKABAR.com – Tunggal putra Jonatan Christie menyusul Anthony Sinisuka Ginting lolos ke semifinal kejuaraan bulu tangkis Yonex Sunrise India Open 2023. Seiring lolosnya Jojo, panggilan Jonatan Christie dan Anthony Ginting ke semifinal membuat peluang Indonesia merebut juara tunggal putra terjaga.

Unggulan empat Jojo melaju ke semifinal, setelah mengalahkan unggulan kelima dari Taiwan Chou Tien Chen, 21-15, 13-21, 22-20 dalam waktu satu jam 12 menit.

BACA JUGA:

Laga ini merupakan pertemuan ke 11 bagi kedua pebulu tangkis. Dari 11 pertemuan itu Jojo mencatat delapan kali menang sedang Chou Tien Chen tiga kali menang.

Di semifinal Jojo akan menghadapi unggulan pertama Viktor Axelsen. Pebulu tangkis asal Denmark itu merebut tiket semifinal tanpa banyak menguras tenaga. Ini karena lawannya yang juga dari Denmark, Rasmus Gemke mengundurkan diri, karena cedera saat Axelsen memimpin 16-8.

Sementara itu Anthony Ginting di semifinal bakal ketemu unggulan delapan dari Thailand Kunlavut Vitidsarin. Ginting lolos ke semifinal juga lewat pertandingan tiga game, sebelum menyingkirkan pebulu tangkis China, Li Shi Feng, 21-11, 17-21, 21-18. (es)

HASIL PEREMPAT FINAL TUNGGAL PUTRA
JUMAT, 20 JANUARI 2023
Viktor Axelsen (1-Denmark) 16-8 Rasmus Gemke (Denmark) mundur
Jonatan Christie (4-Indonesia) 21-15, 13-21, 22-20 Chou Tien Chen (5-Taiwan)
Kunlavut Vitidsarin (8-Thailand) 21-12, 21-17 Loh Kean Yew (3-Singapura)
Anthony Sinisuka Ginting (6-Indonesia) 21-11, 17-21, 21-18 Li Shi Feng (China)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *