Peringati Hari Pajak, DJP Jawa Timur II Ingin Lebih Dekat dengan Masyarakat

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Terobosan terus dilakukan Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Timur II dengan meluncurkan berbagai kegiatan di antaranya melibatkan warga. Langkah ini dilakukan untuk meningkatkan kinerja.

Tidak ingin melewatkan momentum peringatan Hari Pajak 2019, DJP Jawa Timur II menggelar berbagai kegiatan yang melibatkan warga mulai dari masyarakat sekitar kantor, masyarakat Sidoarjo, dan warga di berbagai wilayah cakupan DJP Jatim II.

“Kami ingin lebih dekat dengan masyarakat. Untuk itu kami menggelar berbagai kegiatan yang melibatkan masyarakat,” kata Lusiani, Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) DJP Jatim II di sela acara Car Free Day di kawasan GOR Sidoarjo, Minggu (14/7/2019).

Kegiatan tersebut dipusatkan di parkir timur GOR Sidoarjo. Selain Car Free Day juga digelar senam bersama, lomba mewarnai untuk anak-anak, pameran MKM Binaan DJP Jatim II, pelayanan perpajakan, dan berbagai acara lain.

hari pajak 2
Senam bersama pada peringatan Hari Pajak 2019.

Tidak hanya itu, warga yang hadir juga dimanjakan dengan sejumlah doorprize. “Melalui acara-acara seperti ini, kami juga berusaha terus mensosialisasikan pentingnya bayar pajak, serta manfaat pajak,” urainya.

Seiring digelarnya acara tersebut, Lusiani berharap masyarakat lebih dekat dan paham dengan kantor pajak, sehingga menumbuhkan kesadaran dan kepatuhan untuk membayar pajak.

hari pajak 3
Peserta lomba mewarnai menunjukkan hasil karyanya.

Pada rangkaian peringatan Hari Pajak 2019, sejumlah acara lain juga sudah digelar. Hampir semua diramaikan bersama masyarakat.

Seperti Garage Sale di Kanwil DJP Jatim II yang dihadiri ratusan warga sekitar, donor darah, kunjungan dan pemberian santunan ke beberapa yayasan yatim, jalan sehat bersama masyarakat, pembukaan pojok pajak di mal untuk memberi kemudahan wajib pajak, serta sederet acara lainnya.

“Kami sangat bersyukur, antusiasme masyarakat juga sangat bagus terhadap acara-acara yang digelar pada Perayaan Hari Pajak tahun ini. Semoga kegiatan-kegiatan bersama masyarakat bisa terus digalakkan dan ditingkatkan di hari-hari berikutnya, serta dalam event-event lainnya,” sambung perempuan yang gemar membaca ini.

Tentang kinerja, disebutkan juga sejauh ini performa DJP Jatim II cukup bagus. Semester awal tahun ini capaiannya sudah sekitar 40 persen dari total target. Sehingga pihaknya optimististis akan memenuhi target di akhir tahun nanti. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *