Bandara Juanda Tambah Rute Domestik dan Internasional

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Dalam upaya memperluas konektivitas dan mendukung pertumbuhan sektor pariwisata dan ekonomi, Bandara Internasional Juanda menambah dua rute penerbangan baru, masing-masing satu rute internasional dan satu rute domestik.

“Alhamdulillah, dua rute baru resmi dibuka pada akhir Mei 2025, yaitu rute domestik Surabaya – Tambolaka yang dilayani NAM Air mulai 29 Mei 2025, dan rute internasional Surabaya – Bangkok yang dilayani Thai Lion Air mulai 30 Mei 2025. Kedua rute ini masing-masing dilayani dengan frekuensi tiga kali penerbangan dalam seminggu,” terang GM Bandara Juanda, Muhammad Tohir, Jumat (30/5/2025).

Baca Juga:  Lebih 27 Ribu Penumpang Gunakan Kereta Api saat Libur Panjang Kenaikan Isa Almasih di Daop 8 Surabaya

Tohir menjelaskan, pihaknya sangat mengapresiasi kepada pihak maskapai atas adanya dua rute baru ini. “Kami mengapresiasi kepercayaan yang diberikan NAM Air dan Thai Lion Air kepada kami. Kami berkomitmen memastikan kesiapan operasional dan pelayanan terbaik dalam menyambut rute-rute baru ini, dengan mengedepankan aspek keselamatan, keamanan, dan kenyamanan bagi seluruh pengguna jasa,” jelasnya.

Menurut Tohir penambahan rute ini merupakan bagian dari strategi bersama antara pengelola bandara dan maskapai mendorong geliat ekonomi, dan memperkuat sektor pariwisata.

Baca Juga:  Kloter Pertama Jemaah Calon Haji Embarkasi Jawa Timur Berangkat dari Bandara Juanda

“Kami menyambut baik penambahan dua rute ini, karena akan semakin memperkuat posisi Bandara Internasional Juanda sebagai hub transportasi udara yang strategis di Indonesia bagian timur. Ini tidak hanya mempermudah aksesibilitas masyarakat, tetapi juga berdampak pada pertumbuhan ekonomi dan pariwisata baik di Jawa Timur maupun daerah tujuan,” terangnya.

Sementara itu, dengan adanya penambahan rute tersebut Bandar Udara Internasional Juanda melayani 36 rute dengan rincian 26 rute domestik dan 10 rute internasional.

Baca Juga:  Realisasi Pajak Wilayah Sulawesi Selatan hingga 30 April 2025 Capai 21,50% dari Target 2025

Menurut Tohir, hingga April 2025, Bandara Internasional Juanda telah melayani 4,3 juta penumpang dengan 39 ribu pergerakan pesawat.

“Kami optimistis jumlah penumpang dan pesawat terus meningkat hingga akhir tahun nanti. Kami juga sangat terbuka apabila maskapai lainnya ingin menambah frekuensi penerbangan ataupun rute baru baik domestik maupun internasional,” tutupnya. (sat)