Piala Sumpah Pemuda 2024
Futsal SMPN 1 Sidoarjo Raih Kemenangan di Piala Sumpah Pemuda 2024

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Tim futsal SMPN 1 Sidoarjo memetik kemenangan 3-0 atas SMPN 3 Sidoarjo pada pertandingan Grup L Piala Sumpah Pemuda 2024 kategori SMP/MTs di GOR Sidoarjo, Jumat (1/11/2024).

Raihan tiga poin ini menjadi modal berharga bagi SMPN 1 Sidoarjo untuk menjalani laga kedua penyisihan grup melawan SMPN 2 Buduran, Minggu (3/11/2024).

“Kami bersyukur berhasil mengamankan poin penuh di pertandingan pertama. Kemenangan ini kami raih lewat kerja keras anak-anak di lapangan. Kami sempat kesulitan mencetak gol di babak pertama. Beruntung kami bisa mencetak satu gol di babak pertama. Finishing kami kurang tajam,” ujar Rifki Zakiyuddin, Pelatih SMPN 1 Sidoarjo menjawab suryakabar.com, Jumat (1/11/2024).

Baca Juga:  SMPN 1 Sidoarjo Juara Piala Surya Kabar 2024 Regional Sidoarjo

Zaki, panggilan Rifki Zakiyuddin menyebut, tim asuhannya bermain lebih tenang di babak kedua. Terutama saat mendapat tekanan dari lawan, pemain-pemain SMPN 1 Sidoarjo tidak terlalu panik.

“Ketika mendapat peluang pun di babak kedua, anak-anak juga lebih tenang. Karena pertandingan pertama, jadi masih butuh adaptasi permainan,” paparnya.

Baca Juga:  SMP PGRI 10 Candi Kalahkan SMP Muhammadiyah 1 Sidoarjo
Baca Juga:  Ini Jadwal Pertandingan Lengkap Asean Futsal Championship 2024

Terkait persaingan di turnamen yang diikuti 49 tim ini, Zaki menilai cukup ketat. Apalagi hanya satu tim dari masing-masing grup yang lolos ke fase gugur.

“Kami akan berusaha lolos dulu dari babak penyisihan. Mudah-mudahan permainan anak-anak konsisten,” tandasnya.

SMPN 1 Sidoarjo tahun ini sudah mengoleksi juara. Di antaranya merebut juara Piala Surya Kabar 2024 Regional Sidoarjo. (es)