Usai Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam, Ini Pesan Erick Thohir sebelum Timnas Indonesia Giliran Away ke Vietnam

JAKARTA, SURYAKABAR.com – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengapresiasi penampilan Timnas Indonesia yang berhasil mengalahkan Vietnam 1-0 di Grup F babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, Kamis (21/3/2024) malam.

Mendapat dukungan penuh sekitar 80 ribu penonton yang menyaksikan langsung di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, tim asuhan Shin Tae-yong ini tampil luar biasa.

“Alhamdulillah akhirnya kita memenangkan laga melawan Vietnam. Apresiasi kepada penampilan pemain yang tampil disiplin dalam pertandingan ini. Terima kasih juga penonton yang sudah datang langsung, maupun yang menyaksikan dari layar kaca serta doanya untuk kemenangan Timnas,” ujar Erick Thohir.

Baca Juga:  Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam, Jaga Peluang Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Hasil Pertandingan, Jadwal dan Klasemen

Kemenangan ini yang pertama di Kualifikasi Piala Dunia 2026, lanjut Erick. “Semoga pemain tetap konsisten, tidak lengah saat nanti bertanding ke Vietnam. Tetap rendah hati, dan selalu fokus. Perjuangan masih panjang. Tak banyak waktu karena 26 Maret giliran kita yang akan tandang ke Vietnam,” urainya.

“Jaga kondisi, disiplin, latihan yang keras. Ikuti semua instruksi pelatih. Buktikan kita bisa tampil baik juga di Vietnam nanti. Tentu kita ingin terus menjaga peluang bisa lolos ke fase berikutnya kualifikasi Piala Dunia 2026,” ungkap Erick.

Gol semata wayang kemenangan Timnas Indonesia dicetak Egy Maulana Vikri menit 52. Gol ini berawal dari lemparan bola ke dalam lapangan yang dilakukan Pratama Arhan.

Bola melambung jauh mengarah ke jantung pertahanan Vietnam. Bola dihalau pemain belakang Vietnam M Trong Vo. Namun bola malah mengarah ke Egy yang berada di mulut gawang.

Tanpa membuang waktu, Egy langsung meneruskan bola dengan tendangan kaki kiri menjebol gawang Vietnam yang dikawal Filip Nguyen.

Baca Juga:  Ini 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Baca Juga:  Timnas Indonesia Kalah dari Australia, Shin Tae-yong Beri Apresiasi untuk Skuad Garuda

Seiring kemenangan itu, kini Indonesia mengumpulkan empat poin dan menempati peringkat kedua klasemen sementara. Tiga kali bertanding, Timnas Indonesia menang satu kali imbang satu kali dan kalah satu kali.

Puncak klasemen sementara dikuasai Irak yang mengantongi enam poin dari dua laga. Irak baru menjalani matchday ketiga dinihari nanti menjamu Filipina.

Sementara posisi Vietnam turun ke peringkat ketiga mengumpulkan tiga poin dan juru kunci dihuni Filipina yang baru mengoleksi satu poin. Dua tim teratas di klasemen akhir lolos ke babak ketiga.

Kemenangan ini menjadi modal bagi Timnas Indonesia untuk melakoni away ke Vietnam, 26 Maret 2024. Setelah itu Indonesia menjadi tuan rumah di dua laga terakhir menjamu Irak, 6 Juni 2024 dan menjamu Filipina, 11 Juni 2024. (es)

HASIL PERTANDINGAN
21 MARET 2024
Indonesia 1-0 Vietnam

21 NOVEMBER 2023
Vietnam 0-1 Irak
Filipina 1-1 Indonesia

16 NOVEMBER 2023
Irak 5-1 Indonesia
Filipina 0-2 Vietnam

JADWAL PERTANDINGAN
JUMAT, 22 MARET 2024
02.00 – Irak Vs Filipina

SELASA, 26 MARET 2024
18.00 – Filipina Vs Irak
19.00 – Vietnam Vs Indonesia

6 JUNI 2024
17.00 – Indonesia Vs Irak
17.00 – Vietnam Vs Filipina

11 JUNI 2024
17.00 – Indonesia Vs Filipina
17.00 – Irak Vs Vietnam

KLASEMEN SEMENTARA GRUP F

 
NO NEGARA MAIN MNG SERI KLH GOL POIN
1. Irak 2 2 0 0 6-1 6
2. Indonesia 3 1 1 1 3-6 4
3. Vietnam 3 1 0 2 2-2 3
4. Filipina 2 0 1 1 1-3 1

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *