79 Mahasiswa PCU Ikuti Program Manajemen Operasional Hotel Padukan Unsur Tionghoa, Melayu, dan Indonesia

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Sebanyak 79 mahasiswa dari Hotel Management Petra Christian University (PCU) Surabaya mengikuti program Manajemen Operasional Hotel (MOH) yang memadukan tema Tionghoa, Melayu, dan Indonesia pada bisnis yang dibuka, yakni restoran, lounge, dan hotel.

Pelaksanaan program MOH itu dilakukan sejak 1 September hingga 2 Desember 2023 di kawasan kampus PCU Surabaya.

“Para mahasiswa ini wajib menjalankan bisnis mulai dari restoran, lounge hingga hotel di kampus PCU selama kurang lebih masa kerja 54 hari dengan modal awal yang diberikan kurang lebih Rp 80 juta,” ujar Head of Hotel Management PCU, Deborah C Widjaja, di Surabaya, Jumat (24/11/2023).

Baca Juga:  ALPAMAL, Alat Pemurni Air Payau dengan Material Lokal Karya Dosen PCU
Baca Juga:  Serunya Senam Pound Fit yang Digelar favehotel Sidoarjo dan Dinas Kesehatan Kabupaten Sidoarjo
Baca Juga:  Lezatnya Sop Ubi Khas Kota Makassar, Ada di Sidoarjo Lho

Deborah menjelaskan, konsep yang dipilih pada pelaksanaan praktik program MOH tahun ini adalah perpaduan antara tradisi Tionghoa, Melayu, dan Indonesia. Kemudian, untuk tema restoran yang dipilih adalah “Nyonya Po”, berlokasi di lantai dua Gedung Radius Prawiro PCU Surabaya.

Restoran itu menyajikan puluhan menu yang terbagi menjadi lima kategori, yakni appetizer, sup, main course, dessert, dan beverages.

“Salah satu menu andalan kami yaitu ayam percik, nasi lemak, dan Ais Mangga untuk beverages-nya,” jelas General Manager “Nyonya Po”, Felin Alinsia Kosen.

Sedangkan, dua lini bisnis lainnya, yakni lounge yang diberi nama “Bao Jia” bertema “Contemporary Kopitiam” dan Malaya Hotel yang memiliki tiga divisi, yakni room, laundry, dan front office. (aci)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *