Pemdes Penambangan Balongbendo Sidoarjo Manfaatkan Aliran Sungai Menjadi PLTA Mini

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Ada yang berbeda dengan aliran deras air Sungai Pelayaran di Desa Penambangan, Kecamatan Balongbendo. Di aliran sungai bening yang rutin digunakan anak-anak berenang ini, kini terdapat turbin kincir angin yang dipasang generator untuk Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) mini.

Kepala Desa Penambangan, Helmy Firmansyah mengatakan, pemanfaatan aliran sungai menjadi tenaga listrik ini merupakan pembelajaran agar remaja di desanya mempunyai dan mengembangkan kreativitas atas dorongan dirinya.

Menurut Helmy, semua instrumen pada perangkat PLTA mini ini merupakan kreasi darinya yang pernah menyenyam pendidikan di SMKN Perkapalan, Buduran Sidoarjo.

Baca Juga:  Bupati Gus Muhdlor Manfaatkan Longstorage Kalimati Tarik Jadi Destinasi Wisata Air di Sidoarjo

“Dalam proses pengerjaan serta pemasangan kami menggandeng remaja dan warga setempat yang mempunyai usaha bubut dan las,” terangnya, Minggu (5/11/2023) sore.

Helmy menuturkan, phase generator kincir air yang terpasang ini mampu menghasilkan listrik 3.000 watt. “Nantinya listrik yang dihasilkan akan difungsikan sebagai penerangan lampu di sekitar wisata sungai penambangan ini termasuk ornamen lampu hias di jembatan,” terangnya.

Menurut Helmy, tidak berhenti hanya di sini, pihaknya akan menambah lagi PLTA mini ini di beberapa tempat di desanya.

Baca Juga:  Ngopi Sepuluh Ewu Digelar Sepanjang 2 Km, Cara Banyuwangi Pererat Persaudaraan
Baca Juga:  Korea Medical Tourism Festival 2023 Kembangkan Promosi Wisata Korea

“Di desa kami memang terdapat sungai yang arusnya cukup stabil meskipun di musim kemarau. Ini merupakan berkah karena hal ini tidak dipunyai desa-desa lain,” jelasnya.

Nantinya ia bersama perangkat desa dan warga akan mengembangkan wisata sungai di desanya. “Nah sebagai dukungan agar wisata sungai ini terealisasi, kami berharap agar warga menjaga kebersihan dan peduli lingkungan dengan tidak membuang sampah ke sungai. Kami bersyukur selama ini warga mempunyai kesadaran yang tinggi akan hal ini,” imbuhnya.

Ia berharap, virus baik ini juga diikuti warga lain di Sidoarjo agar aktif menjaga lingkungan termasuk kebersihan sungai. (sat)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *