Futsal Porprov Jatim 2023
Futsal Putra Ngawi Susul Tim Putrinya Lolos dari Babak Penyisihan Porprov Jatim VIII 2023, Ini Hasil Pertandingan Lengkap dan Klasemen Grup D

SIDOARJO, SURYAKABAR.com – Futsal putra Kabupaten Ngawi menyusul jejak tim putrinya lolos ke babak berikutnya di Porprov Jatim VIII 2023.

Futsal putri Ngawi menembus perempat final, setelah merebut juara Grup I, sedang futsal putra Ngawi memastikan lolos ke 16 Besar sebagai juara Grup D.

Kepastian futsal putra Ngawi lolos ke 16 Besar, setelah di laga terakhir babak penyisihan Grup D, tim asuhan Wahyu Nursasi ini menang 8-3 atas Kota Madiun di Fatkhi Futsal Center Sidoarjo, Kamis (7/9/2023) malam.

Ngawi mengumpulkan enam poin, hasil dua kali menang dan satu kali kalah. Poin milik Ngawi ini sama dengan yang dikantongi Tulungagung. Namun, Ngawi berhak menjadi juara grup, karena unggul head to head melawan Tulungagung.

Baca Juga:  UPDATE: Tiga Juara, Tulungagung, Kota Malang dan Surabaya Kalah di Hari Ke 10, Ini Hasil Lengkap dan Klasemen Grup J, K, C dan D

Pada Porprov Jatim VIII 2023, Ngawi mengalahkan Tulungagung, 3-2. Tulungagung menempati posisi runner up Grup D dan juga lolos ke 16 Besar.

Kemenangan Ngawi 8-3 atas Kota Madiun, di antaranya dihasilkan dari hattrick I Wayan Valentino Eka menit 16, 30 dan 38.

Lima gol Ngawi lainnya dicetak Afdan Yulianto menit 7, Ramdani Pratama menit 7, Musyafa Nur Muhammad menit 9, Mohamad Havid Usman menit 35 dan Yoga Nurizal Syahputra menit 38.

Sementara tiga gol Kota Madiun dicetak Alim Sudarsono menit 29, Tio Albert menit 37 dan gol bunuh diri pemain Ngawi Ramdani Pratama menit 15.

Baca Juga:  Juara Bertahan Surabaya Kalah dan Tidak Lolos ke 16 Besar Porprov Jatim VIII 2023
Baca Juga:  Pelatih Tuban Salah Beri Motivasi ke Pemain, namun Malah Bawa Berkah Kalahkan Lamongan, Ini Hasil dan Klasemen Grup C

Pada pertandingan ini Ngawi memburu kemenangan untuk lolos ke 16 Besar. Pasalnya, jika hasil imbang atau kalah mereka tidak lolos ke 16 Besar.

“Motivasi pemain hari ini memang sapu bersih poin untuk lolos. Ini alur mereka ingin lolos dan dilihat dari grafik permainan kami mulai pertandingan awal hingga pertandingann hari ini, permainan kami ada peningkatan performance,” ujar Wahyu Nursasi, Head Coach futsal putra Ngawi menjawab suryakabar.com, Kamis (7/9/2023) malam.

Mengawali pertandingan di babak penyisihan Grup D, Ngawi menelan kekalahan tipis 3-4 dari Surabaya. Di pertandingan kedua Ngawi bangkit dengan mengalahkan Tulungagung 3-2 dan di laga pamungkas Ngawi menang 8-3 atas Kota Madiun.

“Anak-anak memang layak untuk lolos,” tandas pelatih asal Surabaya ini. (es)

HASIL PERTANDINGAN GRUP D
KAMIS, 7 SEPTEMBER 2023
Kota Surabaya 0-2 Kab Tulungagung
Kab Ngawi 8-3 Kota Madiun

MINGGU, 3 SEPTEMBER 2023
PUTRA
Kab Ngawi 3-2 Kab Tulungagung
Kota Madiun 2-2 Kota Surabaya

RABU, 30 AGUSTUS 2023
PUTRA
Kota Surabaya 4-3 Kab Ngawi
Kab Tulungagung 6-2 Kota Madiun

KLASEMEN AKHIR GRUP D

NOTIMMAINMNGSERIKLHGOLPOIN
1.Ngawi320114-96
2.Tulungagung320110-56
3.Surabaya 31116-74
4.Kota Madiun30127-161

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *