Liga Futsal Profesional 2022
Hasil Pertandingan Unggul FC Vs Fafage Banua, Debut Manis Pemain Asing, Unggul FC Menang

JAKARTA, SURYAKABAR.com – Hadirnya dua pemain asing, Andres Josue Teran Bastidas dari Venezuela dan Peerapol Satsue dari Thailand membawa angin segar bagi Unggul FC.

Terbukti pada laga hari pertama pekan keenam Liga Futsal Profesional 2022, Unggul FC berhasil meraih kemenangan 4-1 atas Fafage Banua di GOR UNJ Rawamangun Jakarta, Sabtu (25/2/2023).

Bahkan, debut Teran cukup manis. Pemain timnas Venezuela ini mencetak gol kedua Unggul FC menit 35. Sebelumnya Unggul FC unggul lebih dulu menit 11 lewat Ramadhan Zidani.

Keunggulan Unggul FC tidak bertahan lama, menyusul lahirnya gol dari Neto untuk menyamakan kedudukan 1-1 yang bertahan hingga babak pertama berakhir.

BACA JUGA:

Di babak kedua, permainan Unggul FC semakin berkembang. Tiga gol tambahan dicetak tim milik Nicola Reza Samudra ini lewat Teran menit 35, G-Vin Laik menit 36 dan M Obay menit 38.

“Alhamdullilah kita dikasih rejeki menang. Usaha pemain, doa pemain sangat baik sekali dalam hasil ini. Mereka bermain disiplin hari ini semuanya, terutama booster kita, dua pemain asing sangat membantu sekali untuk meningkatkan moril teman-teman yang lain. Mudah-mudahan ini jadi modal kita mengcreate lagi tim ini supaya lebih berkembang lagi. Insyaallah dalam pertandingan berikutnya kita dapat hasil yang maksimal,” ujar Andri Irawan, Head Coach Unggul FC, Sabtu (25/2/2023).

Andri Irawan menegaskan, kemenangan atas Fafage Banua ini bakal menjadi modal bagus untuk menghadapi lawan tangguh lainnya di pekan keenam, Cosmo JNE FC, Minggu (26/2/2023).

Menurutnya, Unggul FC sudah menyiapkan sesuatu untuk menghadapi Cosmo JNE. “Yang jelas, Cosmo bukan tim lemah, mereka tim yang sangat padu, baik dalam bermain, punya karakteristik menyerang yang luar biasa. Paling tidak, kita akan coba berusaha menganalisis, dan mengantisipasi apa yang akan mereka lakukan,” tandasnya. (es)

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *