Jadwal Pertandingan Hari Pertama Futsal Piala Disbudparpora Kota Kediri U-21 2021 antar AFK se-Jatim

KEDIRI, SURYAKABAR.com – Laga Kabupaten Pacitan kontra Kabupaten Lamongan menjadi pembuka turnamen futsal Piala Disbudparpora Kota Kediri U-21 2021 antar AFK se-Jatim di GOR Jayabaya Kota Kediri, Jumat (26/11/2021).

Pemenang laga ini sudah ditunggu Kota Malang yang mendapat bye. Pada laga jam kedua, Kabupaten Ngawi menghadapi Kabupaten Nganjuk. Pemenang pertandingan ini ditunggu Kabupaten Pasuruan yang juga mendapat bye.

Sesuai hasil drawing yang dilakukan, Kamis (25/11/2021), pertandingan jam ketiga menyuguhkan laga Kabupaten Kediri melawan Kota Madiun. Pemenang laga ini akan menghadapi Kabupaten Bangkalan yang juga mendapat bye.

Pada hari pertama turnamen yang tidak memungut biaya pendaftaran alias gratis ini menandingkan enam pertandingan.

Pada pertandingan keempat Kabupaten Magetan ketemu Kabupaten Bojonegoro. Pemenangnya akan melawan Kabupaten Ponorogo yang mendapat bye.

BACA JUGA:

Laga Kabupaten Sampang melawan Kabupaten Tuban di jam kelima, yang menang melawan Kota Blitar di babak 16 Besar. Kota Blitar langsung lolos ke 16 Besar, karena mendapat bye.

Pertandingan terakhir di hari pertama mempertemukan Kabupaten Malang melawan Kabupaten Blitar. Pemenang laga ini di babak 16 Besar melawan Kabupaten Sumenep.

Turnamen yang menyediakan total hadiah Rp 25 juta ini diikuti 22 kota dan kabupaten se-Jatim. Format pertandingan sistem gugur. Ini akan membuat setiap pertandingan diprediksi bakal sengit, karena yang kalah langsung tersingkir. (es)

JADWAL PERTANDINGAN, JUMAT, 26 NOVEMBER 2021
08.00 WIB Kab Pacitan Vs Kab Lamongan
10.00 WIB Kab Ngawi Vs Kab Nganjuk
13.00 WIB Kab Kediri Vs Kota Madiun
14.00 WIB Kab Magetan Vs Kab Bojonegoro
15.00 WIB Kab Sampang Vs Kab Tuban
16.00 WIB Kab Malang Vs Kab Blitar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *