Timnas Indonesia: Witan Sulaeman Susul Ryuji Utomo, Egy Maulana dan Asnawi Mangkualam Gabung di Dubai

SURYAKABAR.com – Skuad Timnas Indonesia yang saat ini menjalani pemusatan latihan (TC) di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) semakin lengkap. Ini seiring bergabungnya Witan Sulaeman, Kamis (20/5/2021).

Pemain asal klub FK Radnik Surdulica, Serbia itu menjadi pemain keempat yang menyusul bergabung di Dubai. Tiga pemain sebelumnya yang bergabung di Dubai yakni Ryuji Utomo, Egy Maulana Vikri, dan Asnawi Mangkualam Bahar.

“Saya baru datang tadi pagi, sekitar pukul 6.00 waktu setempat. Lalu langsung melihat teman-teman berlatih di pinggir pantai. Senang rasanya bisa bertemu kembali dengan teman-teman,” ujar Witan Sulaeman seperti dikutip situs resmi PSSI.

Pada sesi latihan, Kamis (20/5/2021) pagi, Pelatih Shin Tae-yong memberikan latihan ringan yakni senam, yoga, dan jogging di tepi pantai. Sore harinya mereka berlatih sepak bola di lapangan hijau.

BACA JUGA:

Usai latihan, Shin Tae-yong meminta Witan dan teman-temannya melakukan sesuatu. “Iya, mereka meminta saya berdiri di tengah mereka berkumpul. Selanjutnya menyanyikan lagu dengan suara lantang dan suka cita,” ungkap Witan.

“Saya sudah tidak sabar untuk bergabung dengan teman-teman dalam latihan,” tandasnya.

TC di Dubai ini sebagai persiapan sebelum mereka menjalani laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia Grup G melawan Thailand pada 3 Juni, Vietnam 7 Juni, dan Uni Emirat Arab pada 11 Juni. Seluruh pertandingan akan digelar di Dubai.

Namun sebelum melakoni tiga laga tersebut, Evan Dimas dkk akan menjajal kekuatan dalam dua laga uji coba melawan Afghanistan 25 Mei dan Oman 29 Mei. (es)

28 Pemain Timnas Indonesia yang Dibawa ke Dubai
1. Nadeo Argawinata, Bali United
2. M Adi Satryo, PS Sleman
3. Aqil Savik, Persib
4. Andy Setyo, Tira Persikabo
5. Rachmat Irianto, Persebaya
6. Rizki Ridho, Persebaya
7. Ryuji Utomo, Penang FC
8. Nurhidayat Haji, PSM
9. Elkan Baggot, Kings Lynn Town
10. Firza Andika, Tira Persikabo
11. Pratama Arhan, PSIS
12. Rifad Marasabessy, Borneo FC
13. Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners
14. Koko Ari, Persebaya
15. Evan Dimas, Bhayangkara FC
16. Ady Setiawan, Persebaya
17. Kadek Agung, Bali United
18. Syahrian Abimanyu, Newcastle Jets
19. Genta Alfaredo, Semen Padang
20. Witan Sulaeman, FC Radnik Surdulica
21. Adam Alis, Bhayangkara FC
22. Egy Maulana, Lechia Gdansk
23. Yakob Sayuri, PSM
24. Osvaldo Haay, Persija
25. Kushedya Yudo, Arema FC
26. M Rafli, Arema FC
27. Saddam Emiruddin, PS Sleman
28. Braif Fatari, Persija

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *