Peringati HUT Kemerdekaan RI, Kanwil DJP Jatim II Gelar Turnamen Futsal

GRESIK, SURYAKABAR.com – Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jawa Timur II menggelar turnamen futsal memperebutkan Piala Kakanwil DJP Jatim II 2019.

Selain untuk memeriahkan HUT ke-74 Kemerdekaan RI, turnamen ini sekaligus untuk memperkuat sinergi antar-unit kerja di lingkungan Kanwil DJP Jatim II.

Plh Kakanwil DJP Jatim II, Johny Victor membuka turnamen tersebut di Hidayat Futsal Square, Gresik, Jumat (2/8/2019).

“Salah satu tujuan digelarnya turnamen ini untuk meningkatkan sinergi antar-pegawai, mulai dari sinergi internal kantor hingga antar-kantor, sehingga tercapai interaksi yang baik dan memudahkan koordinasi dalam tugas sehari-hari. Dapat mengikis ego sektoral dan menciptakan hubungan yang lebih cair. Ujung-ujungnya, dapat meningkatkan penerimaan pajak Kanwil kita,” kata Johny Victor saat membuka turnamen, Jumat (2/8/2019).

Mengusung tema “Galang Sinergi dan Solidaritas dengan Sportivitas”, turnamen akan berlangsung 2 Agustus hingga 13 September 2019.

Peserta turnamen semua unit kerja di wilayah kerja Kanwil DJP Jatim II yakni 17 kantor. Pada babak penyisihan dibagi empat grup dan digelar di empat kota, Sidoarjo, Gresik, Lamongan, dan Madiun.

Dua tim terbaik dari masing-masing grup lolos ke perempat final. Mulai babak perempat final hingga final digelar di Sidoarjo.

Laga pembukaan bertajuk “Battle of Gresik” yang mempertemukan KPP Pratama Gresik Utara melawan KPP Pratama Gresik Selatan berakhir imbang, 3-3. (es)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *