Pasar Songgolangit Ponorogo Terbakar
PONOROGO, SURYAKABAR.com – Pasar Songgolangit Ponorogo atau Pasar Legi terbakar, Minggu (14/5/2017) malam.
Api yang membakar pasar tradisional terbesar di Ponorogo ini menjalar hampir ke semua kios dan lapak. Menurut Didik (40) warga yang rumahnya di sebelah barat Pasar Songgolangit, api pertama kali diduga muncul sekitar pukul 20.15 WIB.
Sementara itu, Komandan Kodim 0802 Ponorogo, Letkol (Inf) Slamet Sarjianto, saat dikonfirmasi membenarkan terjadinya kebakaran di Pasar Songgolangit.
“Benar, pada hari Minggu tanggal 14 Mei 2017 sekitar pukul 20.15 telah terjadi kebakaran di Pasar Songgolangit, Jalan Sukarno Hatta Kota Ponorogo. Adapun penyebab kebakaran belum diketahui dan pada saat ini masih berusaha untuk dipadamkan,” katanya seperti dikutip surabaya.tribunnews.com.
Hingga pukul 21.00 WIB, api masih berkobar dan membakar bangunan pasar. Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Ponorogo berusaha memadamkan api. Belum diketahui penyebab atau sumber api berasal. Juga belum diketahui apakah terdapat korban jiwa atau korban luka-luka akibat kebakaran ini.
Petugas kepolisian dikerahkan untuk menjaga keamanan lokasi kebakaran, karena banyak warga yang menonton.
Bangunan Pasar Songgolangit terdiri dua lantai. Di pasar ini dijual berbagai kebutuhan pokok sehari-hari, sembako dan sayuran. Pada malam hari, bagian luar pasar dipakai pedagang kaki lima berjualan makanan. (rmd)