Pro Futsal League
Dua Laga Kebobolan Tujuh Gol, Ini yang akan Dilakukan Bintang Timur Surabaya
SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tim futsal Bintang Timur Surabaya (BTS) sudah menjalani dua laga di pentas Pro Futsal League (PFL) 2017 Grup B. Hasilnya, BTS imbang 3-3 melawan BJL 2000 Shiba Semarang, Sabtu (11/2/2017) dan menang 7-4 atas tim promosi Kancil BBK Pontianak, Minggu (12/2/2017).
Dua pertandingan kebobolan tujuh gol menjadi catatan bagi Pelatih BTS, Eko M Purbo. Pelatih yang sukses mengantar Kabupaten Sidoarjo merebut medali emas cabang olahraga futsal Porprov Jatim 2013 dan 2015 itu akan mengevaluasi transisi dari penyerangan ke bertahan.
“Kami akan evaluasi cara bertahan dan transisi terutama dari penyerangan ke bertahan,” ujar Eko M Purbo menjawab suryakabar.com, Minggu (12/2/2017).
Eko juga tidak membantah hasil imbang di laga pertama melawan BJL 2000, karena pemainnya masih demam panggung. Itu terbukti di laga kedua penampilan Anza Rizal dkk mengalami peningkatan.
“Selain itu, kunci sukses di pertandingan kedua, karena kemauan dari pemain untuk tampil lebih baik dari pertandingan sebelumnya,” tandasnya. (rmd)