Liga Inggris
Liverpool Telan Kekalahan Pertama di Kandang Musim Ini

LIVERPOOL, SURYAKABAR.com – Keangkeran kandang Liverpool, Anfield sepanjang musim ini sirna. Ini menyusul kekalahan yang diderita Liverpool dalam lamjutan Premier League Inggris.

Ironisnya, tim yang mampu mempermalukan Liverpool di depan pendukungnya itu justru tim papan bawah, Swansea City. Ya, saat menjamu Swansea City, Liverpool kalah 2-3 di Anfield, Sabtu (21/1/2017).

Ini merupakan kekalahan pertama Liverpool di kandang sendiri sepanjang musim ini. Buntut kekalahan itu membuat posisinya di peringkat ketiga dengan 45 poin terancam diambil alih Arsenal.

Saat ini Arsenal mengumpulkan 44 poin dan berada di posisi keempat. Tim asuhan Arsene Wenger itu baru akan bertanding, Minggu (22/1/2017) menjamu Burnley.

Tampil di depan pendukungnya, Liverpool kecolongan dua gol Swansea yang diborong Fernando Florente menit 48 dan 53.

Tersengat dua gol cepat dalam rentang waktu lima menit, Liverpool bangkit untuk menyamakan kedudukan 2-2 melalui dua gol Roberto Firmino menit 55 dan 69.

Unggul segalanya, Liverpool dominan menguasai jalannya pertandingan. Tim asuhan Jurgen Klopp itu memiliki catatan ball possession 69 persen berbanding 31 persen.

Tragedi buat Liverpool terjadi akibat keasyikan menyerang, sehingga kurang fokus dalam pertahanan. Melalui skema serangan balik, Gylfi Sigurdsson menit 74 sukses membawa timnya meraih kemenangan 3-2. (rmd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *