Turnamen AFK Surabaya 2018
Ini Tim yang Lolos Final Four Turnamen Pra-musim Asosisasi Futsal Kota Surabaya 2018

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tuntas sudah babak penyisihan turnamen pra-musim Asosiasi Futsal Kota (AFK) Surabaya 2018. Godbless FC menjadi tim terakhir yang lolos ke final four, menyusul hasil imbang 0-0 melawan Al Ahly di Surabaya Futsal Center (SFC), Minggu (18/11/2018) malam.

Hasil imbang itu sudah cukup bagi tim asuhan Arief Anton Sujarwo untuk merebut tiket final four. Seiring tambahan satu poin itu Godbless FC mengumpulkan empat poin dan menjadi tim peringkat keempat di klasemen akhir.

Sebetulnya, poin yang dikumpulkan Godbless FC sama dengan poin milik Al Ahly. Bedanya, produktivitas gol Godbless FC (6-1) lebih bagus dibanding produktivitas gol milik Al Ahly (2-1).

Selain Godbless FC, tiga tim lainnya yang lolos ke final four yakni Lafuria FC, Kalimas Paruga FC dan Garuda Emas FC. Keempat tim ini semuanya merupakan tim-tim kontestan Liga Futsal Nusantara Jatim 2018.

Meladeni Al Ahly FC, permainan Godbless FC menurun dibanding laga pertama saat menundukkan Semoga Juara FC, 6-1 pekan lalu.

Pemain Godbless FC kurang sabar dalam memainkan tempo. Padahal, Al Ahly lebih sering menunggu di daerahnya. Tekanan dilakukan Godbless FC berkali-kali, namun rapatnya pertahanan Al Ahly membuat serangan Godbless FC selalu kandas.

Bahkan, di babak kedua Godbless FC nyaris kebobolan. Ini terjadi ketika pertandingan menyisakan waktu satu menit 50 detik. Al Ahly mendapat tendangan penalti dari titik kedua, namun sepakan Zidan melebar di sisi kanan gawang Godbless FC.

“Permainan anak-anak dibawah form, tidak seperti pekan lalu,” kata Arief Anton Sujarwo, Head Coach Godbless FC kepada suryakabar.com usai pertandingan.

Pada laga semifinal, Godbless FC akan menghadapi peringkat pertama Lafuria FC, sedang peringkat kedua Kalimas FC melawan peringkat ketiga Garuda Emas FC. (es)

Tim Lolos Final Four
1. Lafuria FC
2. Kalimas Paruga FC
3. Garuda Emas FC
4. Godbless FC

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *