Pro Futsal League
Bintang Timur Surabaya Target Sapu Poin di Mataram

SURABAYA, SURYAKABAR.com – Tim futsal Bintang Timur Surabaya (BTS) memasang target maksimal saat tampil pada lanjutan laga Grup B Pro Futsal League (PFL) 2017 di GOR 17 Desember Mataram, 22-23 April 2017.

Pada seri Mataram ini, BTS dua kali main yakni menghadapi SFC Planet Sleman, Sabtu (22/4/2017) dan menantang tuan rumah Vamos FC Mataram, Minggu (23/4/2017).

“Target kami merebut enam poin. Ini agar posisi kami melaju ke final four terjaga,” kata Andika Amorinno Pribadi, Asisten Manajer Tim BTS menjawab suryakabar.com, Kamis (20/4/2017).

Pada putaran pertama, BTS menang tipis 4-3 atas SFC Planet Sleman dan bermain imbang 4-4 melawan Vamos Mataram.

Menyisakan tiga laga, BTS memimpin klasemen Grup B PFL 2017 mengumpulkan 21 poin hasil enam kali menang dan tiga kali seri. BTS menjadi satu-satunya tim dari Grup B PFL 2017 yang belum tersentuh kekalahan. Vamos FC menempel di posisi kedua mengumpulkan 18 poin, sedang Planet Sleman berada di posisi keenam atau satu strip di atas juru kunci. Planet Sleman belum pernah menang dan baru mengantongi dua poin.

“Meski posisi Planet Sleman di papan bawah, teman-teman pemain tidak boleh meremehkan. Ingat, pada putaran pertama kita sempat unggul 4-0, mereka bisa mengejar dan menipiskan skor menjadi 4-3,” jelasnya.

Tim milik Dimas Bagus Kurniawan ini membawa 18 pemain ke Mataram. Mereka berangkat, Kamis (20/4/2017) sore. (rmd)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *